BUKAN CUMA TEH HIJAU, INI DIA 3 MINUMAN YANG BISA BANTU MENURUNKAN BERAT BADAN!

Teh hijau memang dipercaya dapat menurunkan berat badan. Hal ini sejalan dengan ulasan yang diterbitkan International Journal of Molecular Sciences, teh hijau mengandung katekin paling tinggi yang mendukung penurunan berat badan karena mengontrol konsumsi gula. Akan tetapi minum teh hijau bukan tanpa efek samping. Teh hijau mengandung kafein, meski tidak setinggi kopi namun bisa membuat Anda susah tidur jika sensitif terhadap kafein.

Selain teh hijau, ternyata ada beberapa minuman tertentu yang bisa membantu menurunkan berat badan bahkan bisa membuat Anda kenyang lebih lama sehingga dapat mencegah Anda mengonsumsi kalori yang berlebihan.

1. Air lemon

Siapa sangka meski air lemon belum terbukti sebagai detoksifikasi namun minuman ini menawarkan sejumlah manfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan meningkatkan penyerapan zat besi. Dengan air lemon maka akan selalu ada potensi tetap terhidrasi, metabolisme lancar dan rasa kenyang lebih lama.

2. Air kelapa

Air kelapa mengandung elektrolit yang bagus untuk tubuh terlebih menjaga hidrasi. Selain itu, air kelapa juga mengandung vitamin C, magnesium, dan potasium yang dapat membantu mengurangi berat badan serta menjaga imunitas tubuh.

3. Wedang jahe

Banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan dengan konsumsi wedang jahe apalagi jahe untuk diet. Jahe bisa membantu mengurangi nafsu makan dan mengurangi rasa lapar berlebihan. Senyawa aktif dari dalam jahe dapat membantu mengatur kadar gula darah dalam tubuh dan mengurangi rasa lapar yang tidak perlu.

Jadi, gak perlu khawatir lagi kalau punya berat badan berlebihan, sudah ada berbagai jenis minuman yang bisa dikonsumsi secara rutin dan bisa bantu menurunkan berat badan.